Career and Alumni Development

Pusat Pengembangan Karir dan Alumni Universitas Ciputra
Sunday, 22 Dec 2024

Career Talk Logistic Company Series: PT Salam Pacific Indonesia Lines

Lowongan | 10 Nopember 2022 08:00 wib Surabaya, 23 September 2022- Networking and Partnership Universitas Ciputra Surabaya (UC NNP) kembali mengadakan webinar yang merupakan rangkaian acara akhir dari Career Talk Logistic Company Series. Career Talk merupakan webinar yang bertujuan untuk membantu para mahasiswa untuk mendapatkan insight baru mengenai dunia pekerjaan yang sesuai dengan minat dan passion yang mereka miliki. UC NNP pada bulan September ini mengadakan Career Talk yang akan mengundang 3 perusahaan besar yang bergerak dalam bidang logistik, salah satunya adalah PT Salam Pacific Indonesia Lines atau yang biasa dikenal dengan PT SPIL

PT Salam Pacific Indonesia Lines merupakan salah satu perusahaan pelayaran peti kemas yang berkantor pusat di Surabaya, Indonesia. SPIL adalah perusahaan pengiriman peti kemas terbesar di Indonesia berdasarkan ukuran armada dan kapasitas kargo, saat ini memiliki 37 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Memiliki dan menjalankan lebih dari 60 kontainer kapal mulai dari 288 sampai 3,500 TEUs. Perusahaan ini berdiri Pada tahun 1970, engan nama awal PT Samudra Pacific yang bergerak dalam bidang pengiriman barang antar pulau di Indonesia. Di tahun 1980 perusahaan ini mendapatkan kapal utamanya yang bernama Doro Sambi, sehingga dimulainya era pengiriman barang secara nasional, kemudian PT Samudra Pacific mengganti nama menjadi PT Samudra Pacific Indah Raya (SPIR). Pada tahun 1984 PT SPIR membeli 100% saham dari PT Salam Sejahtera dan memindahkan kantor pusat nya dari Samarinda ke Surabaya, dari 2 perusahaan tersebut muncul nama perusahaan PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL).


Pada kesempatan kali ini, Pak Yohanes Susilo selaku Talent Acquisition Manager menjadi pembicara. Pak Yohanes menyampaikan materi mengenai latar belakang dari perusahaan, lingkungan pekerjaan dan beberapa posisi pekerjaan yang sedang dibutuhkan oleh PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL). Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi QnA dan quiz yang dipandu oleh Bu Ovin Yanani dari Networking and Partnership Universitas Ciputra. Dalam acara ini setidaknya ada 193 mahasiswa dari Universitas Ciputra yang hadir dalam acara ini.
Dilihat 1481 kali
Artikel Terkait
Link